Sekian lama publik menunggu apa yang akan dikatakan Da’i kondang sejuta umat KH Zainuddin MZ mengenai tuduhan hubungan khusus hingga pemerkosaan yang dilakukannya pada penyayi dangdut Aida Saskia, akhirnya Da’i sejuta umat tersebut angkat bicara, berikut kutipan penjelasannya yang dikutip ruanghati.com dari Tribun News
“Iya foto saya ada di mana-mana dan dengan siapa saja. Saya pun lupa, apa acara di rumahnya Aida. Kalau bicara foto, saya banyak dan dengan siapa saja,”
KH Zainuddin MZ
KH Zainuddin MZ tidak menampik bahwa foto yang ditunjukkan Aida Saskia adalah asli fotonya tapi tidak ingat dimana dan kapan foto itu diambil karena dirinya memang sering difoto dengan siapa saja. “Iya foto saya ada di mana-mana dan dengan siapa saja. Saya pun lupa, apa acara di rumahnya Aida. Kalau bicara foto, saya banyak dan dengan siapa saja,” ujar Zainuddin, Minggu (31/10/2010) malam.
“Saya tidak tahu apa untungnya. Apakah ada yang nggak suka melihat saya eksis di panggung dakwah dan pengajian. Saya tidak ada asumsi ke sana. Yang penting masyarakat tahu, bahwa saya tidak melakukan itu dan kasusnya selesai,”
KH Zainuddin MZ
Zainuddin MZ mensinyalir ada pihak ketiga dalam kasus antara dirinya dengan Aida Saskia yang sengaja ingin membunuh karakternya. “Tidak terjadi apa-apa. Kalau dia berani pasti ada yang kasih sugesti, kalau nggak asasination character (pembunuhan karakter) yang nanti berujung kepada pemerasan,” ujar Zainuddin MZ.
Dai kondang tersebut juga menganggap aneh dan lucu bila dirinya harus minta maaf kepada Aida Saskia di depan publik. “Siapa yang minta maaf, siapa yang salah? Saya rasa aneh,” jawabnya. Walau Zainuddin menduga adanya pihak ketiga yang bermain dalam kasus ini, tapi dia tidak mau suudzon (negatif thinking) menuduh orang sembarangan. Dia tidak bersedia mengatakan pihak ketiga itu siapa yang dimaksud.
“Saya nggak boleh suudzon siapa. Teman-teman yang punya hubungan batin, ada solidaritas forum ulama untuk ulama, relawan untuk Zainuddin, bukan saya yang bikin. Saya tidak punya kepentingan untuk membela diri. Saya sudah tidak memimpin partai. Tapi ini refleksi pertemanan kalau Zainuddin digitukan. Sekarang hanya menunggu saksi, apa lagi? Terus diberi hukum publik,” papar dia.
Lalu apa tanggapan Aida Saskia pada penjelasan Zainuddin MZ tersebut? hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan dan tanggapan penyanyi dangdut yang kini namanya tersohor akibat pengakuannya tersebut.
Ref: Tribunnews, detikhot
sumber:http://unic77.blogspot.com/2010/11/inilah-penjelasan-resmi-kh-zainuddin-mz.html
Kalau Komentar FACEBOOK tidak muncul
Tekan F5 di keyboard kamu